Sabtu, 05 Oktober 2013

Teknologi Industri Pertanian

TIN didirikan pada tahun 1981 , merupakan program studi pionir untuk pengembangan agroindustri , dengan tujuan untuk menyempurnakan sukses Revolusi Hijau .  menjadi Revolusi Nilai Tambah bagi hasil pertanian .

Setelah 10 tahun menyelenggarakan program Sarjana (S1) , TIN membuka program Magister (S2) pada tahun 1990 , diikuti dengan program Doktor (S3) pada tahun 1995 . Penerimaan mahasiswa per tahun adalah 120 mahasiswa S1 dan sekitar 30 mahasiswa pascasarjana (saat ini jumlah lulusan > 2000 alumni yang bekerja di berbagai bidang yang terkait dengan agroindustri .

TIN telah melakukan investasi yang besar untuk menjawab berbagai tantangan dalam pengembangan sistem pendidikan tinggi agroindustri dan untuk menghasilkan produk yang bermutu tinggi dengan pelayanan yang terbaik kepada seluruh stakeholder .

Visi :
Menjadi program studi yang unggul dan bertaraf internasional dalam menghasilkan sumberdaya manusia yang berkualitas dalam bidang teknologi dan manajemen agroindustri .

Misi :
Menyelenggarakan pendidikan , penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang agroindustri dengan sasaran pada ;
  1. Perbaikan berkelanjutan terhadap kualitas pendidikan yang mencakup aspek SDM , sarana dan prasarana , kurikulum (proses pembelajaran dan penilaiannya) , dan pengelolaan serta pelayanan dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas ,
  2. Peningkatan kualitas penelitian dan penguatan keterkaitannya dengan kebutuhan stakeholder serta berkontribusi terhadap pengembangan IPTEK melalui kerjasama nasional / internasional, dan
  3. Intensifikasi dan ekstensifikasi kegiatan transfer teknologi kepada masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraannya.

Tujuan :
Mencakup tiga hal pokok yaitu :
  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki dayasaing yang tinggi baik dalam hal keahlian dan keterampilan , tanggungjawab dan motivasi untuk mengembangkan agroindustri ,
  2. Menghasilkan produk-produk penelitian dan pengembangan yang berkontribusi dalam pembangunan agroindustri dan IPTEK , dan
  3. Mendiseminasikan dan mempromosikan penerapan produk penelitian dan temuan inovatif dalam aspek teknologi proses dan teknik sistem agroindustri yang berwawasan lingkungan kepada pihak pemangku kepentingan (stakeholders) .

1 komentar:

  1. What's the Best Casino to Play Slots With Your Money? - KTNV
    Best Slot Sites — 의정부 출장안마 A range of casinos offer 천안 출장샵 slot machine games 경상북도 출장마사지 in a variety of 부산광역 출장안마 forms, such 경상북도 출장마사지 as blackjack, roulette and video poker. These are not

    BalasHapus